10 August 2011

Cara Memasak Okonomi yaki

Bahan - bahan :
  • 80 gram cumi
  • 200 gram kol
  • 1 butir telur
  • 100 gram tepung terigu
  • 1/2 gelas air
  • 1/2 sdt garam
  • merica secukupnya
  • 1 sdt kecap asin
  • minyak sayur untuk menggoreng
Untuk saus :
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm kecap asin
  • Mayonnaise (kalau suka)
Cara memasak :
  • Potong cumi berbentuk dadu ukuran 1 cm
  • Cincang halus kol hingga berbentuk dadu ukuran 1/2 cm.
  • Kocok telur di dalam mangkuk, tambahkan air lalu bubuhi dengan garam, kecap asin dan merica. Masukkan sedikit demi sedikit tepung ke dalam adonan.
  • Panaskan penggorengan / wajan datar, tuangkan sedikit minyak.
  • Tuangkan seluruh adonan dan ratakan hingga berbentuk lingkaran dengan ketebalan kira2 2 cm.
  • Tutup penggorengan dan biarkan dalam api kecil selama 7-8 menit. Bila bagian bawah sudah berubah warna menjadi coklat keemasan, balikkan.
  • Tambahkan sedikit minyak ke dalam penggorengan dan biarkan selama 7-8 menit dengan api kecil hingga matang.
  • Campur saus tomat dan kecap asin.
  • Sajikan Okonomi-yaki di dalam piring, lalu oleskan saus.
  • Okonomiyaki siap dihidangkan.

No comments:

Post a Comment